Melampaui Batas: Menyelami Layanan Berita yang Komprehensif untuk Era Digital Masa Kini
Semenjak masa pandemi Covid-19 terjadi krisis paradoksal perusahaan media. Hal ini tercermin pada masyarakat yang semakin menurun kebutuhannya akan media pemberitaan. Hal ini disebabkan oleh menurunnya Tingkat kepercayaan masyarakat terhadap media pemberitaan yang tidak menjunjung nilai kejurnalistikan sebagai media yang otentik, faktual dan berimbang.
Selain itu, media pemberitaan seakan mengabaikan hubungan mereka dengan konsumen (customer relationship). Membangun customer relationship yang baik membuat Perusahaan bisa mengerti kebutuhan konsumen. Berakar dari hal tersebut, media pemberitaan diharapkan mampu menghadirkan pemberitaan yang komprehensif dimana bukan hanya menyertakan berita berupa teks, tetapi juga disertakan dengan elemen visual seperti infografis, foto, video.
Hal ini bertujuan untuk memperkaya pengetahuan visual dan membuat pembaca merasakan peristiwa meski hanya membaca. Ditengah permintaan yang tinggi terhadap pemberitaan yang komplet, Antara hadir sebagai media yang menyediakan berita beserta elemen visual terlengkap hanya dalam satu portal saja. Demi memenuhi kebutuhan masyarakat dan media akan portal pemberitaan seperti yang disebutkan diatas Antara menerbitkan BrandA sejak 2019 lalu, BrandA sendiri merupakan salah satu produk dan layanan unggulan Perum LKBN Antara yang resmi diluncurkan pada 27 Agustus 2019 ini dicanangkan untuk mempermudah pelanggan dalam mengakses berita yang komplit cukup dalam satu portal.
Sebelum BrandA direalisasikan, berita Antara berupa teks dengan elemen visualnya diakses dengan cara terpisah. Kini, pelanggan dapat mengakses BrandA yang menggabungkan semua elemen berupa teks, video, foto dan infografis menjadi satu. Selain itu, pelanggan juga dapat memilih layanan mana saja yang diinginkan dalam kanal tersebut. Untuk informasi lebih lanjut bisa hubungi kami pada info kontak di website ini.